1. Zettai Kareshi/Absolute Boyfriend
2. Q10
Dorama selanjutnya, berjudul Q10 bacanya Kyuuto yang memiliki persamaan kata dengan ‘cute’. Dengan pemeran utama Sato Takeru sebagai Heita, siswa SMA biasa yang belum mengerti soal cinta menemukan robot Q10 (Maeda Atsuko) di lab sekolah. Tanpa sengaja, Heita mengaktifkan robot Q1o, kemudian bersama robot itu Heita memulai kehidupan sehari-hari di sekolah sampai ia mengenal apa itu cinta. Namun keberadaan Q10 tidak lama, ia harus dikembalikan ke masa depan, awalnya Heita menolak, padahal jika Q10 tidak dikembalikan maka akan terjadi perubahan peradaban. Heita pun akhirnya mengerti bahwa Q1o adalah robot buatan istrinya di masa depan yang bertujuan untuk melihat kehidpan Heita di waktu muda. Akhirnya, Q1o dikembalikan dan Heita bertemu dengan seseorang yang wajahnya mirip Q1o, konon dia adalah istrinya di masa depan nanti. Hm, agak ribet sih jika diceritakan, mending nonton sendiri aja.
3. Cyborg She
Nah, ini baru film Jepang yang ada karakter robotnya. Jadi film ini diputar tahun 2008 juga, diperakan oleh Koide Keisuke dan Haruka Ayase. Yang ini, jika diceritakan pake kata-kata lebih ruwet, soalnya ada dimensi waktu yang berbeda, tapi aku coba deh. Jirou Kitamura (Keisuke Koide) ceritanya sedang kesepian di hari ulang tahunnya, tiba-tiba ada seorang wanita berbaju aneh muncul di mall, kemudian saat Jirou merayakan ultahnya di restoran sendirian, ia bertemu wanita tadi. Di tahun 2007 sebenarnya ia bertemu seorang wanita ‘beneran’, trus di tahun 2008 baru wanita robot, keduanya berasal dari masa depan dan serupa. Sebenarnya tugas dari robot wanita itu adalah melindungi Jirou dari gempa Tokyo, dan robot itu mati dalam gempa tersebut sedangkan Jirou tetap hidup, nah setelah itu sang wanita ‘beneran’ datang lagi ke kehidupannya dan hidup bersamannya hingga meninggal, saat Jirou sudah sangat tua, ia dapat menciptakan robot wanita yang sama untuk menemaninya hingga meninggal. Beberapa tahun kemudian, Jirou dan robot wanitanya terkenal sebagai hubungan robot dan manusia yang saling melindungi. Setelah itu di tahun-tahun berikutnya ada seorang wanita yang mengaguminya dan pergi ke tahun 2008 sebagai wanita ‘beneran’. Nah lo, mudeng nggak? Mending segera tonton fimnya aja.
Ternyata robot dan manusia dapat memiliki hubungan yang baik, bahkan memberikan makna bagi kehidupan manusia sebenarnya, meskipun robot manusia seperti itu belum ada. Namun, sang pengarang dalam masing-masing cerita memberikan pesan untuk menyadarkan manusia.
follow sini dear ;-)
BalasHapussayang sekali, saya tidak terlalu gandrung film korea.. :D
BalasHapusini bukan film korea, tapi Jepang :)
Hapus